Buang air kecil dalam proses kencing merupakan salah satu hal yang sangat wajar sekali, ini tandanya tubuh mengeluarkan berbagai zat yang sudah tidak digunakan lagi. Tetapi terlalu sering buang air kecil bisa menjadi indikasi yang cukup berbahaya bagi tubuh kita lho! Meskipun memang masalah tersebut bisa terjadi karena terlalu sering minum air atau hanya karena memang pengaruh jenis minuman yang dikonsumsi. Apapun itu yang menyebabkan tidak bisa dianggap sepele begitu saja, kita harus tangani sebelum terlambat.
Jika secara medis dan kesehatan normal itu setiap orang hanya mengeluarkan kencing dalam kisaran antara 4 sampai dengan 8 kali dalam setiap harinya. Hal itu sangat normal sekali jika memang kita sudah mengkonsumsi air secara normal 2 liter. Namun sebagian orang tidak merasakan kenyamanan tersebut. Bahkan mereka perlu untuk bangun tengah malam karena frekuensi yang terlalu berlebihan untuk ke toilet. Jika memang itu berangsur lama dan tentunya memunculkan tanda sakit lainnya perlu untuk dipertanyakan, jangan-jangan ada masalah kesehatan pada tubuh kita.
Jika sudah terlalu sering buang air memang cukup berbahaya, meskipun secara umum itu merupakan proses yang sangat alami. Ada beberapa indikasi bahaya buruk dari mata medis ketika kita mengalami masalah tersebut, seperti:
Terjadi infeksi kemih
Ini merupakan penyakit yang cukup serius, jika kita tidak menangani dengan tepat dan cepat tentu akan berimbas pada kesehatan bagian tubuh lainnya. Selain dari terlalu seringnya buang air kecil indikasi lain dari penyakit ini adalah sakit demam yang tinggi dan tidak nyaman atau bahkan nyeri di beberapa bagian tubuh.
Kemih terlalu aktif
Lalu ada pula kondisi dimana otot kandung kemih mulai berkontraksi secara tiba-tiba dan sangat sulit sekali untuk dikontrol. Dengan munculnya masalah tersebut secara otomatis akan mengakibatkan keinginan untuk buang air kecil yang terus menerus meskipun pada bagian kemih tersebut belum penuh terisi.
Infeksi ginjal
Penyakit yang tidak boleh disepelekan ini juga bisa muncul ketika tanda buang air kecil secara berlebihan. Selain itu gejala lain yang dapat kita kenal adalah rasa mual, muntah, demam, diare sampai dengan badan yang selalu gemetar. Jika memang merasakan hal tersebut ada baiknya untuk tidak tunggu waktu lama segera konsultasikan kepada dokter ahli.
Batu ginjal
Kondisi ini merupakan dampak dari terbentuknya mineral pada tubuh sehingga menjadi batu dan mengeras. Untuk tanda penyakit ini diikuti dengan versi lainnya seperti rasa nyeri ketika bangun malam dan ingin buang air kecil, sakit perut yang berlebihan pada bagian bawah sampai dengan urine yang keluar bersama darah.
Gangguan prostat
Pembesaran yang terjadi pada bagian prostat bisa saja menekan urethra atau saluran kemih sehingga menutup aliran urine. Ini bisa menjadi penyebab kandung kemih mengalami infeksi atau iritasi. Akibatnya kandung kemih akan mengalami kontraksi yang cukup hebat sehingga sering muncul rasa ingin buang air yang berlebihan.
Selain dari 5 jenis penyakit diatas, sebenarnya masih ada banyak sekali penyakit lain yang disebabkan oleh rasa keinginan buang air kecil yang berlebihan. Untuk jangka pendeknya kita bisa atasi terlalu sering buang air kecil tersebut dengan penggunaan pampers orang dewasa. Jangan pernah merasa malu ataupun segan, karena itu merupakan hal yang seharusnya sudah sangat umum sekali. Apalagi kita mengalami masalah kesehatan, pilih produk Confidence untuk memberikan kenyamanan dan rasa aman kita.
No comments
Terima kasih atas kunjungannya.
Jangan lupa tinggalkan komentarmu, ya..
Tiada kesan tanpa komentar yang kau tinggalkan. ^,^